Kamis, 25 April 2013

Manusia dan Pandangan Hidup



            Sejak manusia dilahirkan maka manusia pastilah mempunyai angan-angan, keinginan atau pandangan hidup. Tidak ada satu manusia pun yang menginginkan hidupnya sengsara. Manusia selalu berangan-angan untuk meraih sesuatu yang menurutnya sangat penting. Dalam kehidupan sehari-hari pun manusia selalu di hadapkan dengan keinginan yang sangat banyak, tetapi dari banyaknya keinginan tentu ada satu hal yang sangat berpengaruh. Hal itu biasa disebut cita-cita, namun dalam prosesnya tentu saja cita-cita itu tidak dengan begitu saja dapat terwujud melainkan harus melalui proses dan juga pandangan hidup sebgai pedoman.
            Saya ambil contoh, seorang remaja bercita-cita untuk menjadi seorang pengusaha yang sukses dalam bidang fashion, tetapi dalam merintis kariernya dia mengalami banyak kendala. Bagi seorang yang tidak mempunyai pandangan hidup yang kuat maka dia langsung merasa putus asa,merasa gagal dan terkadang sampai bisa menyalahkan diri sendiri karna masalah-masalah yang ada. Tidak bagi seseorang yang mempunyai pandangan hidup, seseorang yang yakin dan berpegang teguh pada pendiriannya untuk menjadi seorang pengusaha yang sukses, walaupun dalam prosesnya banyak mengalami kegagalan tetapi itu tidak menjadikannya alasan untuk berputus asa dan menyerah begitu saja. Di tanamkannya keyakinan, usaha dan doa dalam setiap langkahnya maka membuat pandangan hidurp dia menjadi lebih terarah.
            Jadi sebagai manusia haruslah menyadari bahwa dalam hidup tentunya membutuhkan pedoman atau keyakinan dan pembimbing karna itu sangat berpengaruh dengan  pandangan hidup, kita menciptakan pandangan hidup yang baik bagi masa depan maka hidup kita pun akan jauh lebih terarah. Cita-cita, keinginan dan harapan tidak akan terwujud tanpa adanya doa,usaha,proses dan keyakinan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar