Jumat, 24 April 2015

Penulisan Bab 1

1.     PENDAHULUAN

1.1              Latar Belakang
            Informasi merupakan hal pendukung utama dalam dunia hiburan, karena dengan informasi penggemar suatu band dapat dengan pasti mengetahui perkembangan kehidupan seputar musik. Untuk kebutuhan itu penggemar suatu komunitas membutuhkan sarana untuk memperluas pengetahuannya. Informasi dapat ditemui secara lisan, tulisan, tradisional dan modern. Salah satu contoh penerapan informasi secara modern yaitu melalui media elektronik seperti website/web.
            Dengan perkembangan media elektronik yang saat sangat membantu,  akses yang digunakannya pun tentu harus dapat memudahkan penggunannya. Sesuai dengan dunia hiburan saat ini, maka pihak yang terlibat di dalamnya membutuhkan wadah untuk komunitas suatu band agar lebih banyak memberikan informasi kepada masyarakat luas.
Band indie merupakan kumpulan para musisi yang saling menggemari suatu genre musik yang sama dan biasanya terdiri dari 5 sampai 6 personil disatu bandnya. Sebagian besar band indie di kota Karawang belum banyak di kenal masyarakat karena tidak sedikit para musisi di kota Karawang yang belum mempunyai akses luas untuk mempromosikan keberadaannya.
            Berlatar belakang dari alasan diatas, maka penulis mengambil judul : “Website Komunitas Band Indie di Kota Karawang Dengan Menggunakan Adobe Dreamweaver, PHP dan MySQL “ dengan harapan agar para penggemar musik indie dapat memperluas informasi dan mempermudah akses dalam mempromosikan band mereka.

1.2       Batasan Masalah
Penulis membatasi masalah dalam Penulisan Ilmiah ini hanya pada proses pembuatan website untuk memberikan informasi seputar perkembangan band indie seperti mulai dari pendaftaran anggota komunitas dan event acara band indie yang ada di kota Karawang.

1.3.1        Tujuan Penulis
Tujuan dari pembuatan website komunitas band indie di kota Karawang dengan menggunakan Adobe Dreamweaver, PHP dan MySQL ini adalah untuk mempermudah pencarian informasi mengenai musik daerah di kota Karawang. Di samping itu dapat memberikan kesempatan kepada para musisi daerah untuk mendaftarkan diri mereka sebagai salah satu band indie Karawang tanpa harus mendaftar secara manual.

1.4        Metode Penelitian
Dalam penulisan ilmiah ini, Penulis melakukan langkah-langkah pembuatan website sebagai berikut:
1.      Tinjauan Umum Aplikasi
Penulis menjelaskan mengenai aplikasi yang dibuat mulai dari tampilan awal website, menu utama, informasi band indie, sampai dengan pendaftaran anggota.
2.      Perencanaan
Dalam tahap perencanaan pengambilan data dilakukan dengan pembuatan struktur navigasi dan storyboard dengan menggunakan perangkat lunak Adobe Dreamweaver CS6 dan PHP MySQL.
3.      Perancangan
Menampilkan gambar rancangan sementara dari tampilan menu utama sampai dengan menu exit pada website komunitas band indie di kota Karawang.
4.      Pembuatan Aplikasi
Membuat tahapan atau langkah proses pembuatan aplikasi yang terdiri dari program dan hasil tampilan menunya.
5.      Uji coba dan Implementasi
Pada tahap uji coba dan implementasi dilakukan dengan melakukan pengujian program aplikasi apakah sudah berjalan dengan baik sesuai dengan tujuan.

1.5              Sistematika Penulisan
Untuk memberikan gambaran yang lebih jelas dan mempermudah dalam memahami Penulisan ilmiah ini, maka diuraikan dalam empat pokok bahasan yang sebagai berikut :

Bab 1     Pendahuluan, menguraikan tentang latar belakang masalah, batasan dalam bab ini akan diuraikan mengenai latar belakang masalah , batasan masalah, tujuan penulisan, metode penelitian, dan sistematika penulisan.
Bab 2    Tinjauan Pustaka, berisi tentang landasan-landasan teori yang digunakan dalam penulisan. Penjelasan mengenai teori dari bahasa pemrograman yang digunakan untuk membuat website komunitas band indie di kota Karawang dengan menggunakan adobe Dreamweaver, PHP dan MySQL.
Bab 3    Pembahasan, penulis akan membahas bagaimana sebuah website dibuat, dimulai dari rancangan website yang digunakan sampai dengan mengimplementasikannya.
Bab 4  Penutup, merupakan bab terakhir dari penulisan yang berisi tentang kesimpulan dan saran mengenai aplikasi yang dibuat.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar